Belajar bahasa Korea sepertinya harus tahu kosakata tentang anggota keluarga. Karena kita kadang perlu memperkenalkan diri beserta keluarga kita kepada orang lain. Nah apa saja nama-nama anggota keluarga dalam bahasa Korea?
Nama anggota keluarga dalam bahasa Korea
Ada banyak sekali anggota keluarga. mulai dari kakek sampai yang terkecil yaitu cucu. Ini adalah daftar kosakata yang bisa kamu pakai dan hafalkan. Selamat belajar.
- 남편 (nampyon) Suami
- 아들 (adeul) Anak laki-laki
- 여자 (perempuan) Perempuan
- 아버지 (aboji) Ayah
- 남자 (namja) Laki-laki
- 어머니 (omoni) Ibu
- 동생 (dongseng) Adik
- 여동생 (yodongseng) Adik perempuan
- 딸 (tal) Anak perempuan
- 남동생 (namdongseng) Adik laki-laki
- 막내 (mangne) Anak terakhir
- 장남 (jangnam) Anak sulung
- 부모 (bumo) Orang tua
- 조상 (josang) Leluhur
- 부부 (bubu) Suami istri
- 조카 (jokha) Keponakan
- 삼촌 (samchon) Paman
- 친척 (chinchok) Saudara
- 사촌 (sachon) Sepupu
- 할머니 (halmoni) Nenek
- 손자 (sonja) Cucu
- 할아버지 (haraboji) Kakek
- 너 (neo) kamu
- 아내 (ane) Istri
- 저 (jo) saya
- 누나 (nuna) Laki-laki memanggil kakak perempuan
- 언니 (onni) Perempuan memanggil kakak perempuan
- 형 (hyong) Laki-laki memanggil kakak laki-laki
- 오빠 (oppa) Perempuan memangil kakak laki-laki
Contoh kalimat penggunaannya adalah:
- 우리 어머니는 주부예요. (Ibu saya adalah ibu rumah tangga)
- 동생이 두명 있어요. (Saya punya adik 2 orang)
- 부모님이 고향에 있어요. (Orangtua saya ada di kampung halaman)
- 형은 지금 미국에 가요 (Kakakku sekarang lagi pergi ke Amerika)
- 아버지는 매일 회사에 다녀요. (Ayah setiap hari pergi ke kantor)
- 누나는 아주 예뻐요. ( Kakak perempuanku sangat cantik)
Itulah contoh kalimat bahasa Korea yang menggunakan nama-nama anggota keluarga. Kamu juga bisa praktek menggunakannya dalam kalimat loh. Mudah kan belajar bahasa Korea?
INFO KELAS ONLINE BAHASA KOREA
Korean First membuka kursus online bahasa Korea yang bisa diikuti oleh siapa saja. Kamu bisa belajar banyak di kelas ini. Bagi kamu yang masih pemula, tenang saja karena materinya juga ada yang dari dasar. Sudah ratusan siswa ikut kelas online di sini. Saatnya kamu gabung, JANGAN SAMPAI KETINGGALAN! Dijamin kamu bakal menguasai bahasa Korea dengan cepat! Yuk ikut kelas online bahasa Korea bareng Korean First, langsung klik saja di bawah ini.
Ingin Kursus Online Bahasa Korea? Ikuti Kelasnya Sekarang. Gabung Bersama Korean First!