HomeKuliah ke KoreaBeasiswa S1 Korea Changwon National University
Kangwon National University, Beasiswa S1

Beasiswa S1 Korea Changwon National University

Beasiswa S1 Korea Changwon National University

Apakah kamu sedang mencari info beasiswa untuk lanjut kuliah ke Korea? Mungkin info di bawah ini bermanfaat. Yuk simak penjelasan tentang program beasiswa S1 Korea di Changwon National University di bawah ini.

1. Tentang Kampus Changwon

Kampus Changwon National University adalah salah satu kampus negeri di Korea. Kampus ini menjadi kampus favorit bagi masyarakat Korea. Simak beberapa fakta seputar kampus Changwon National University berikut.

  • Universitas yang disertifikasi oleh Kementrian Pendidikan Korea
  • Memiliki Jumlah Mahasiswa S1 8.648
  • Memiliki Jumlah Mahasiswa S2 1.440
  • Jumlah Mahasiswa Internasional 310

2. Program S1

Untuk kuliah S1 di Changwon National University terdapat 8 Fakultas & 42 Program studi. Berikut daftar lengkapnya:

Fakultas Humaniora

  • Bahasa dan Sastra Korea
  • Bahasa dan Sastra Inggris
  • Bahasa dan Sastra Jerman
  • Bahasa dan Sastra Perancis
  • Bahasa dan Sastra Jepang
  • Ilmu Sejarah
  • Filsafat
  • Pendidikan Khusus
  • Pendidikan Anak

Fakultas Ilmu Sosial

  • Hukum
  • Ilmu Administrasi
  • Hubungan Internasional
  • Studi China
  • Sosiologi
  • Kesejahteraan Keluarga
  • Jurnalisme

Fakultas Manajemen

  • Global Bisnis
  • Manajemen
  • Akuntansi
  • Perpajakan

Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam

  • Matematika
  • Fisika
  • Biologi dan Kimia
  • Statistika
  • Biomedis
  • Tekstil Pakaian
  • Pangan dan Nutrisi
  • Keperawatan

Fakultas Teknik

  • Teknik Kelautan dan Perkapalan
  • Teknik Sipil dan Lingkungan
  • Arsitektur
  • Teknik Komputer
  • Teknik Informasi dan Komunikasi

Fakultas Mekatronika

  • Teknik Mesin
  • Teknik Elektro
  • Teknik Material Baru

Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam

  • Olahraga

Fakultas Seni

  • Musik
  • Seni
  • Desain Industri
  • Tari

3. Persyaratan Masuk Kuliah S1

Untuk masuk kuliah program S1 di Changwon National University, ada beberapa syarat utama yang harus di penuhi yaitu:

  1. Untuk hahasiswa baru: Sertifikat TOPIK Level 3 ke atas, atau
  2. Lulus (atau akan lulus) dari Lembaga Bahasa Korea Changwon National University level 3 ke atas.
  3. Sebelum lulus, harus memperoleh TOPIK minimal level 4

4. Biaya Kuliah S1

  • Bidang Humaniora, Sosial = $1,460
  • Bidang Sains, Olahraga = $1,750
  • Bidang Teknik, Seni = $1,880

5. Beasiswa Kampus

Beasiswa Masuk: TOPIK level 5: Potongan 70% biaya kuliah

Beasiswa Akademik: Diberikan kepada TOP 50% tertinggi berdasarkan gabungan 70% dari nilai semester sebelumnya +30% dari nilai TOPIK

6. Informasi Asrama

Asrama Tipe A:

  • Harga: $360
  • 2 orang dalam 1 kamar
  • tipe lorong tengah
  • kamar mandi bersama, ruang cuci muka

Asrama Tipe B:

  • Harga: $430
  • 6 orang dalam 1 unit (2 orang dalam 1 kamar)
  • tipe apartemen
  • 3 kamar, 1 ruang tamu, 2 kamar mandi

Asrama Tipe C:

  • Harga: $520
  • 2 orang dalam 1 kamar
  • tipe oneroom
  • 1 kamar, 1 kamar mandi

Asrama Tipe D:

  • Harga: $530
  • 2 orang dalam 1 kamar
  • tipe oneroom
  • 1 kamar, 1 kamar mandi, beranda

* Uang asrama merupakan standar 6 term (16 pekan). Pada liburan musim panas dan musim dingin.

* Asrama tidak menyediakan selimut, bantal dan kabel LAN

Uang makan (standar 16 pekan)

  • 1 kali: $180
  • 2 kali: $320
  • 3 kali: $460

* Mahasiswa dapat makan di kantin setelah membeli kupon makan terpisah

7. Kontak Kampus

  • Alamat: Internasional Affairs Office, Changwon National university Room 86, 20 Changwonuniv. Road, Uichang-gu, Changwon-si
  • Website: http://eng.changwon.ac.kr
  • Telp: 82-55-213-2633           
  • Email: [email protected]

[INFO KELAS ONLINE]

Ingin Menguasai Bahasa Korea? Yuk Ikuti Kelas Onlinenya di Korean First. Materi Terlengkap, Tutor Terbaik, Biaya Termurah, & 100% Berkualitas.

kursus bahasa koreaKelas Online Terbaik, Ya Di Korean First!

    1 Comments

  1. Flo
    3 April 2024
    Balas

    Terimakasih ka atas infonya~

Leave A Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like